Tahap seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) Madrasah Aliyah Negeri 1 Bogor (MAN 1 Bogor) sudah memasuki tahap akhir, yakni pengumuman. Seluruh proses yang dilalui mengacu kepada Petunjuk Teknis (Juknis) dari Kementerian Agama.
Sesuai keputusan rapat Panitia PPDB MAN 1 Bogor Tahun 2022/2023 bahwa pendaftar PPDB MAN 1 Bogor sejumlah 1065 calon peserta. Adapun kuota PPDB adalah 576 (termasuk kampus 1 dan Kampus 2).
Pengumuman PPDB akan dilaksanakan pada 14 Juni 2022 secara online.
Adapun tahap pengumumannya sebagai berikut.
- Link Pengumuman PPDB di https://pengumuman.man1bogor.sch.id/
- Masukan NISN masing-masing
- Jika hasilnya adalah Lulus, maka silahkan cetak SURAT KELULUSAN dan SURAT UNDANGAN RAPAT KOMITE.
- Peserta yang lulus WAJIB melakukan DAFTAR ULANG dengan membawa Surat Kelulusan, Surat Undangan Rapat, beserta Berkas PPDB yang telah diverifikasi.
- Jadwal DAFTAR ulang dimulai dari tanggal rapat komite, mulai Selasa 21 Juni 2022
Hasil pada pengumuman PPDB adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.