PENGUMUMAN HASIL PPDB MAN 1 BOGOR TAHUN 2022/2023

Tahap seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) Madrasah Aliyah Negeri 1 Bogor (MAN 1 Bogor) sudah memasuki tahap akhir, yakni pengumuman. Seluruh proses yang dilalui mengacu kepada Petunjuk Teknis (Juknis) dari Kementerian Agama.

Sesuai keputusan rapat Panitia PPDB MAN 1 Bogor Tahun 2022/2023 bahwa pendaftar PPDB MAN 1 Bogor sejumlah 1065 calon peserta. Adapun kuota PPDB adalah 576 (termasuk kampus 1 dan Kampus 2).

Pengumuman PPDB akan dilaksanakan pada 14 Juni 2022 secara online.

Adapun tahap pengumumannya sebagai berikut.

  1. Link Pengumuman PPDB di https://pengumuman.man1bogor.sch.id/
  2. Masukan NISN masing-masing
  3. Jika hasilnya adalah Lulus, maka silahkan cetak SURAT KELULUSAN dan SURAT UNDANGAN RAPAT KOMITE.
  4. Peserta yang lulus WAJIB melakukan DAFTAR ULANG dengan membawa Surat Kelulusan, Surat Undangan Rapat, beserta Berkas PPDB yang telah diverifikasi.
  5. Jadwal DAFTAR ulang dimulai dari tanggal rapat komite, mulai Selasa 21 Juni 2022

Hasil pada pengumuman PPDB adalah final dan tidak dapat diganggu gugat.